Surabaya. Pengurus Forum Komunikasi Pendidikan Alqur'an (FKPQ) Kota Surabaya melaksanakan audiensi dengan Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Surabaya Bapak H. Haris Hasanudin,MA di ruangan kerjanya pada hari selasa 24 januari 2017.
Tujuan Audiensi ini adalah selain untuk bersilah ukhuwah, sekaligus berkenalan dengan Kepala Kantor yang belum lama bertugas di Kemenag Surabaya. Selain itu, audiensi yang berlangsung satu jam ini juga membicarakan terkait program - program FKPQ yang sudah berjalan dan yang akan dilaksanakan
Bapak H. Haris Hasanudin yang ditemani beberapa KaSi sangat mengapresiasi keberadaan FKPQ. Beliau berharap agar kedepannya FKPQ bisa mengembangkan sayap, tidak hanya menghimpun lembaga - lembaga TPQ, melainkan juga lembaga madin dan pondok pesantren. Audiensi yang berlangsung dalam suasana yang penuh kekeluargaan ini juga bertujuan mengundang Bapak H.Haris Hasanudin,MA selaku pelindung FKPQ Kota Surabaya untuk berkenan memberikan pengarahan kepada seluruh peserta RaKer FKPQ yang akan diselenggarakan tanggal 04 - 05 Februari 2017.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar